Selasa, 30 April 2013

Wirausaha adalah pengusaha sejati

Suatu kemampuan kreatif dan inovatif yang dijadikan kiat, dasar, sumberdaya, proses dan perjuangan untuk menciptakan nilai tambah barang dan jasa yang dilakukan dengan keberanian untuk menghadapi resiko.
berani mencoba

Secara mendasar jiwa kewirausahaan ada pada setiap orang yang memiliki perilaku inovatif, kreatif, menyukai perubahan, tantangan dan menghendaki kemajuan.

Ada 6 hakikat kewirausahaan : 

  1. Kewirausahaan merupakan suatu nilai yang diwujudkan dalam perilaku yang didasarkan pada sumberdaya, tenaga penggerak, tujuan, siasat, kiat, proses dan hasil bisnis. 
  2. Kewirausahaan merupakan kemampuan untuk menciptakan sesuatu yang baru dan berbeda. 
  3. Merupakan suatu proses penerapan kreativitas dan inovasi dalam memecahkan problem dan menemukan peluang untuk memperbaiki kehidupan (usaha). 
  4. Merupakan suatu nilai yang diperlukan untuk memulai suatu usaha dan pengembangan usaha
  5. Merupakan proses dalam mengerjakan sesuatu yang baru (kreatif) dan sesuatu yang berbeda (inovatif) yang bermanfaat memberi nilai lebih. 
  6. Merupakan usaha menciptakan added value dengan jalan mengkombinasikan sumberdaya melalui cara-cara baru dan berbeda untuk memenangkan persaingan. Added value tersebut dapat diciptakan dengan cara mengembangkan teknologi baru untuk menghasilkan produk baru yang lebih efisien, memperbaiki produk yang sudah ada, menemukan cara baru untuk memberikan kepuasan pada konsumen.

    Berwirausaha berarti memadukan watak pribadi, keuangan, dan sumberdaya. Dengan demikian berwirausaha merupakan suatu pekerjaan atau karir yang harus bersifat fleksibel dan imajinatif, mampu merencanakan, mengambil risiko, membuat keputusan-keputusan dan tindakan-tindakan untuk meraih tujuan. Syarat berwirausaha harus memiliki kemampuan untuk menemukan dan mengevaluasi peluang, mengumpulkan sumberdaya yang diperlukan dan bertindak untuk meraih keuntungan dari peluang-peluang tersebut.
     
    Esensi kewirausahaan adalah menciptakan added value di pasar melalui proses kombinasi antara sumberdaya dengan cara-cara baru yang berbeda agar dapat memperoleh competitive advantage, yakni dengan cara-cara :

    • Developing new technology 
    • Discovering new knowledge 
    • Improving existing goos or services 
    • Finding different ways of providing more goods and services with fewer resources. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar